Menteri Sandiaga Uno Ungkap Pemulihan Ekonomi Nasional Melalui Subsektor Periklanan

BOJONEGORO – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (KEMENPAREKRAF) menggelar Bimbingan Teknis Temu Teman Insan Kreatif (TEMATIK) Subsektor Periklanan, Rabu (27/7/2022), di Eastern Hotel, Bojonegoro, Jawa Timur. Kegiatan ini ditujukan untuk pelaku ekonomi kreatif.

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Direktur Pengembangan SDM Ekraf Erwita Dianti, Deputi Bidang Industri dan Investasi Hengky Manurung, Direktur Komunikasi Pemasaran Diah Paham, dan Bupati Bojonegoro Anna Mu’awwanah.

Direktur Pengembangan SDM Ekraf Kemenparekraf, Erwita Dianti, menegaskan jika tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan kapasitas, kreatifitas dan inovasi dalam beriklan.

“Kreativitas dalam sektor periklanan berpeluang membuka banyak lapangan kerja. Oleh karena itu, Kemenparekraf bergerak dengan cepat dengan mengadakan pelatihan SDM untuk sektor ekraf periklanan melalui bimtek ini,” tuturnya.

Erwita menambahkan, melalui kegiatan ini, diharapkan pelaku ekonomi kreatif subsektor periklanan bisa menghadirkan banyak kreasi sebagai daya tarik, serta siap tampil kembali dan bangkit dalam perekonomian.

“Kita harus siap dan semangat untuk menghadapi tantangan menuju ekonomi kreatif berkelas dunia,” tuturnya.

Erwita pun berharap setelah mendapatkan materi, peserta dapat mengembangkan kapasitas, sehingga memiliki karakter kuat dalam menghasilkan sebuah karya.

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan peningkatan kualitas SDM harus dilakukan.

“SDM memegang peranan paling penting dalam mengembangkan sektor ekonomi kreatif. Oleh sebab itu kapasitasnya kita tingkatkan agar kreativitas bisa terus ditingkatkan,” katanya.

Menparekraf Sandiaga Uno juga mengatakan ekonomi kreatif adalah kekuatan baru ekonomi nasional yang tidak akan tergerus.

“Karena sumber utama kekuatan ekonomi kreatif adalah SDM,” katanya.

Untuk itu, Ia menambahkan, Kemenparekraf hadir dengan berbagai program untuk pemulihan ekonomi nasional, khususnya sektor parowisata dan ekonomi kreatif.

“Kemenparekraf hadir dengan pelatihan wirausaha digital mandiri ekonomi kreatif. Sudah saatnya kita menghadirkan lapangan pekerjaan, bukan hanya aktif mencari pekerjaan,” ujarnya.

Sandiaga Uno juga berharap kegiatan ini bisa semakin meningkatkan pendapatan pelaku subsektor periklanan.

“Dan tentunya kita harapkan ekonomi akan berangsur-angsur pulih. Sehingga semua sektor bisa menggeliat lagi,” katanya.

Komentar