Pestisida alami untuk tanaman hidroponik, ini cara membuatnya. Tanaman hidroponik semakin populer karena metode penanamannya yang mudah, praktis, dan tidak membutuhkan lahan luas.

Namun, seperti halnya tanaman konvensional, tanaman hidroponik juga rentan terhadap serangan hama dan penyakit.

Untuk menjaga kesehatan tanaman secara alami, kamu dapat membuat pestisida sendiri yang aman untuk tanaman dan lingkungan sekitar.

Daripada menggunakan pestisida kimia yang berpotensi merusak ekosistem, kamu bisa mengandalkan bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di rumah.

Membuat pestisida alami untuk tanaman hidroponik tidaklah sulit.

Bahkan, kamu dapat menggunakan bahan-bahan dapur yang sudah ada.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah bahan-bahan yang diperlukan dalam membuat pestisida alami untuk tanaman hidroponik:

1. Bawang putih dan cabai rawit: Keduanya mengandung zat allicin dan capsaicin yang efektif dalam mengusir serangga seperti kutu, laba-laba, dan ulat.

2. Sari jeruk nipis atau jeruk purut: Mengandung limonene yang dapat membunuh kutu daun dan thrips.