Site icon

Mengenal Tumbuhan Dikotil, Ciri-Ciri, Struktur dan Contohnya

Tumbuhan Dikotil

Tumbuhan Dikotil (Ilustrasi:Pixabay)

Tumbuhan dikotil merupakan tumbuhan berbunga yang memiliki biji berkeping dua. Pada tumbuhan dikotil ini bijinya dilindungi oleh daun buah atau sering disebut dengan karpel.

Tumbuhan yang tergolong dikotil ini mempunyai sepasang daun lembaga atau kotiledon. Daun lembaga ini telah terbentuk sejak tahap biji. Maka dari itu, sebagian besar anggotanya ini mempunyai biji-bijian yang akan mudah terbelah menjadi dua bagian.

Jenis tumbuhan ini mempunyai beberapa suku, yaitu suku getah-getahan atau bisa disebut Euphorbiaceae, suku kacang-kacangan atau Papilionaceae dan suku terung-terungan atau Solanaceae.

Ciri-Ciri

Berikut ini beberapa ciri-ciri dari tumbuhan dikotil, yaitu:

Struktur

Struktur tumbuhan dikotil ini terbagi menjadi tiga bagian, yaitu:

 1. Daun

Struktur pada daun dikotil ini terdiri dari:

2. Batang

Berikut ini struktur batang dikotil, yaitu:

3. Akar

Struktur pada akar dikotil ini terletak di dalam tanah dan melekat. Akar ini mempunyai fungsi untuk menyerap air dan mineral dari tanah. Akar juga memiliki peran sebagai pondasi pada tumbuhan agar kokoh dan tegak.

Contoh Tumbuhan Dikotil

Berikut ini beberapa contoh dari tumbuhan tersebut, yaitu:

  1. Bunga Matahari.
  2. Jeruk.
  3. Karet.
  4. Kapas.
  5. Cabai.
  6. Putri Malu.
  7. Tomat.
  8. Jambu Biji.
  9. Kamboja.
  10. Kakao.
  11. Tembakau.
  12. Strawberry.
  13. Rambutan.
  14. Kecubung.
  15. Lamtoro.
  16. Bunga Seruni.
  17. Waru.
  18. Rosela.
  19. Bunga Sepatu.
  20. Jeruk Bali.
Exit mobile version