Tidur nyenyak sangat penting untuk kesehatan fisik dan mental, salah satunya adalah dengan tanaman hias yang dapat membantu tidur.
Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas tidur adalah dengan meletakkan tanaman hias di kamar tidur.
Tanaman hias tertentu memiliki kemampuan untuk membersihkan udara, meningkatkan kadar oksigen, dan memberikan efek relaksasi yang dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak.
Berikut adalah 5 jenis tanaman hias yang bisa membantu Anda tidur nyenyak:
1. Lidah Mertua
Lidah mertua (Sansevieria trifasciata) adalah tanaman hias yang mudah ditanam dan tidak membutuhkan banyak perawatan.
Tanaman ini memiliki kemampuan untuk menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen pada malam hari, sehingga dapat membantu meningkatkan kualitas udara di kamar tidur.
2. Lavender
Lavender (Lavandula angustifolia) terkenal dengan aromanya yang menenangkan.
Aroma lavender dapat membantu menurunkan tingkat stres dan kecemasan, serta meningkatkan kualitas tidur.
Anda dapat menanam lavender di pot atau meletakkan sachet lavender di bawah bantal Anda.
1 Komentar