Nah, untuk menanam jahe secara bersamaan ini juga angan langsung tanam bibitnya. Lebih baik bibit jahe dikecambahkan terlebih dahulu.
Selnajutnya, sebelum ditanam bibit jahe juga harus bebas dari ancaman penyakit. Kamu bisa masukkan bibit terlebih dahulu ke dalam karung dan celupkan ke dalam larutan fungisida selama 8 jam.
Setelah itu, bibit jahe yang sudah direndam di larutan fungisida tersebut harus dijemur 2-4 jam sebelum ditanam.
2. Menyiapkan Pot atau Polybag
Tahapan selanjutnya adalah mulai persiapkan pot atau polybag dengan ukuran diameter kurang lebih 40 cm.
3. Menyiapkan Media Tanam
Setelah menyiapkan pot, tahapan selanjutny adalah menyiapkan media tanam. Menanam jahe ini sangat dianjurkan menggunakan media tanam dengan campuran sekam, kompos, pupuk kandang dan tanah dengan perbandingan 2 : 1 : 1 : 2.
Menyiapkan media tanam jahe ini disarankan oleh Dinas Pertanian Bojonegoro, bahwa media yang sudah diberi pupuk kandang tersebut harus di biarkan kurang lebih 7 hari supaya terjadi proses fermantasi secara alami dan tanah siap untuk di tanami jahe.
Tinggalkan Balasan