GOWA – Dalam upaya memasifkan kampanye Gerakan Tani Pro Organik (Genta Organik), Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa kembali menggelar Milenial Agricultural Forum (MAF) bertema Hidup Sehat dengan Pertanian Organik pada Sabtu, 8 April 2023. MAF yang dihadiri lebih dari 500 partisipan tersebut dilaksanakan secara daring melalui layanan aplikasi zoom.
Menghadirkan praktisi lapangan, MAF secara teknis membahas bagaimana pengelolaan pertanian organik. Dua narasumber tersebut yaitu Masri Ibrahim pegiat organic yang juga ketua P4S Bukit Melintang dan Sumarlin petani milenial Ketua KEP AMS.
Pemerintah, dalam hal ini Kementan memang sedang gencar-gencarnya melaksanakan program Genta Organik. Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo mengatakan bahwa salah satu cara untuk memperbaiki kesuburan tanah, adalah dengan mengurangi penggunaan pupuk anorganik dan terus meningkatkan penggunaan pupuk organik yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas hasil pertanian.
“Salah satu cara memperbaiki kesuburan tanah adalah mengurangi penggunaan pupuk kimia dan meningkatkan penggunaan pupuk organik. Dengan demikian, produksi pertanian dapat ditingkatkan dan pencemaran lingkungan bisa ditekan,” ujar Syahrul.
1 Komentar