Maka, dengan metode atau teknik ini dilakukan secara dinamis serta secara berkelanjutan.
Maksud dari berkelanjutan adalah karena aktivitas tersebut dapat dilakukan dalam jangka panjang namun bertahap, dengan tiap tahapnya yang harus berlanjut ke tahap selanjutnya lagi.
Tujuan dan manfaat dari metode ini adalah:
- peningkatan kuantitas dengan hasil tinggi.
- perbaikan kualitas produk yang dihasilkan.
- menciptakan varietas unggul.
- produktivitas tanaman meningkat.
- meningkatkan resistensi tanaman.
Teknik pemuliaan tanaman ini terdapat dua metode, yaitu konvensional dan inkonvensional.
1. Konvensional
Konvensional ini dapat diartikan sebagai sebuah kebiasaan atau dapat dikatakan sebagai cara tradisional yang digunakan oleh masyarakat. Metode sacara konvensional ini dapat dilakukan dengan cara teknik persilangan, teknik introduksi, manipulasi genom dan rekayasa gen.
2. Inkonvensional
Metode pemuliaan tanaman yang kedua ini berbeda dengan yang pertama, dimana metode inkonvensional ini lebih sering menggunakan teknik yang cenderung modern. Beberapa teknik dalam metode inkonvensional adalah kloning gen, marka molekular dan transfer gen.
1 Komentar