Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi mengatakan kegiatan Penas Petani Nelayan XVI Tahun 2023 merupakan tindak lanjut dari Pelaksanaan PENAS XVI Tahun 2020 yang tertunda karena adanya pandemi Virus Covid-19 yang melanda Indonesia.
“Penas Petani Nelayan tahun 2023 akan menghadirkan kurang lebih 40.000 peserta merupakan media silaturahmi, sharing pengalaman, teknologi, pemikiran dan ide-ide bagi pertanian ke depan. Pangan sebagai sumber kehidupan. Untuk itu kita harus menggenjot pangan dan menjadikan pangan lokal menjadi pangan dunia,” ujar Dedi.
Lebih lanjut, Dedi menyampaikan suksesnya Penas adalah sukses kita semua, kerja keras, lengkapi dan sempurnakan agar pelaksanaan Penas dapat berjalan dengan baik. “Mari kita sukseskan Penas yang kegiatannya sangat strategis dalam menjaga ketersediaan pangan dan peluang meningkatkan ekonomi bagi para petan,” harap Dedi.
Sementara itu, Gubernur Sumatera Barat, Buya Mahyeldi yang memimpin langsung rapat ini mengharapkan peran para pihak untuk menyukseskan Penas Petani Nelayan XVI Tahun 2023.
7 Komentar