25 Fakta Tumbuhan Aneh tapi Nyata, Cek di Sini!

Tahukah Anda, bahwa di dunia ini masih banyak fakta tumbuhan yang belum banyak diketahui?

Tidak dipungkiri, bahwa fakta tumbuhan ada beribu macam mengingat begitu banyak jenis tumbuhan di bumi ini.

Berikut, kami sajikan fakta tumbuhan yang belum diketahui secara umum.

25 Fakta Tumbuhan, Aneh tapi Nyata

  1. Melansir dari Better Homes Garden, Bunga Mata Kucing atau Torenia, tumbuhan yang dapat tumbuh sepanjang tahun tanpa mengenal musim. Berwarna gradasi ungu dan putih, sekilas terlihat seperti motif tengkorak.
  2. Pohon tertinggi di dunia adalah sequoia pantai (Sequoia sempervirens), yang tumbuh di sepanjang Pantai Pasifik Amerika Serikat, terutama di daerah California. Ingat! ini adalah pohon tertinggi ya, bukan pohon tertua.
  3. Pohon tertua di dunia adalah Pinus Aristata, yang tumbuh di sekitaran Mexico dan dikenal memiliki umur panjang.
  4. Bambu adalah tanaman berkayu yang tumbuh paling cepat di dunia. Ia dapat tumbuh hingga 35 inchi dalam satu hari.
  5. Jus tomat adalah minuman resmi negara bagian Ohio, untuk menghormati peran A.W. Livingston dari Reynoldsburg, Ohio. Ia adalah orang pertama dari Ohio yang memperkenalkan jus tomat pada abad ke-19.
  6. Para arkeolog telah menemukan bukti bahwa sekitar 8.000 tahun yang lalu, anggur ditanam untuk membuat anggur di Kaukasus (saat ini bernama negara Georgia), setelah sebelumnya diketahui bahwa orang Mesir kuno-lah yang pertama mencatat proses pembuatan anggur herbal sekitar 5.000 tahun yang lalu.
  7. Pada abad ke-1600 di Belanda, tulip begitu berharganya sehingga umbi mereka bernilai lebih dari emas. Kejadian tersebut bernama “tulip mania” atau “tulipomania”, dan menyebabkan keruntuhan ekonomi Belanda.
  8. Tulip dapat terus tumbuh sebanyak satu inchi per hari, bahkan setelah dipotong.
  9. Pencitaan rasa vanila berasal dari polong anggrek, Vanilla planifolia. Meskipun disebut polong, namun biji ini masih 1 familia dengan jagung dan bukan familia kacang-kacangan hijau.
  10. Kata pineapple berasal dari para penjelajah Eropa yang mengira bahwa buah itu menggabungkan penampilan buah cemara dengan buah yang mirip apel.
  11. Dari sudut pandang pertanian, alpukat dan labu adalah buah-buahan, bukan sayuran, karena mereka membawa biji tanaman.
  12. Saffron, digunakan sebagai perasa makanan di timur tengah.
  13. Buah cranberry memiliki kantong udara kecil di dalamnya, dan dapat membuatnya mengapung di atas air.
  14. Selain Rafflesia, ada juga Bunga Kibut atau Suweg Raksasa. Yaitu bunga tunggal terbesar di dunia, yang tingginya mencapai 15 kaki. Bunganya menghasilkan bau daging busuk, dan disebut “bunga mayat”.
  15. Angiosperma adalah nama ilmiah bagi tumbuhan berbunga, yang berbiji tertutup. Bukan nama tumbuhan yang tidak berbunga seperti pinus, pohon cemara, dan ginkgo.
  16. Bunga snapdragon adalah bunga yang menyerupai bentuk naga, namun ketika ditekan akan berbentuk seperti tengkorak.
  17. Bunga matahari bukanlah 1 bunga besar. Melainkan, dalam 1 bunga besar tersebut terdapat banyak bunga kecil, yang ada di setiap kelopak dan ketika matang akan menjadi biji.
  18. Kentang pertama kali dibudidayakan di Peru sekitar 7.000 tahun yang lalu.
  19. Persik, pir, aprikot, strawberry, dan apel termasuk dalam familia mawar.
  20. Rata-rata, stroberi memiliki 200 biji dan terletak di bagian kulitnya.
  21. Senyawa sulfurik adalah penyebab bawang yang dipotong membuat mata perih dan menangis.
  22. Ginkgo (Ginkgo biloba) adalah salah satu spesies pohon tertua yang masih hidup, dan telah ada sekitar 250 juta tahun. Pohon ini sudah dikenal dalam banyak catatan fosil, sebelum akhirnya pohon aslinya ditemukan.
  23. Pohon-pohon adalah organisme paling awet di bumi.
  24. Kacang tanah bukanlah kacang, melainkan masuk ke jenis polong.
  25. Cabai terpedas di dunia adalah Carolina Reaper, dengan tingkat kepedasan 1,500,000 – 2,2000,000 SHU.***

Komentar