Tanaman pucuk merah ini adalah salah satu tanaman hias yang mudah ditemui disekitar kita. Tanaman ini memiliki nama latin Syzygium sinubanense atau Syzygium campanulatum var. longistylum.

Pucuk merah masuk dalam keluarga Myrtaceae dan pucuk merah ini diketahui dapat tumbuh hingga berbentuk pohon dengan kelebatan sekitar 16-30 meter.

Tidak hanya indah dipandang, tanaman hias pucuk merah ini juga bisa memberi manfaat bagi kesehatan.

Dalam pucuk merah, terdapt kandungan senyawa bioaktif yang beragam. Sehingga, pucuk merah ini bisa memberikan banyak manfaat kesehatan. Tanaman hias yang satu ini juga memiliki aktivitas antioksidan dan antibakteri yang tinggi, serta antidiabetes.

Inilah beberapa manfaat pucuk merah untuk kesehatan, yaitu:

  • Melawan radikal bebas.
  • Menurunkan gula darah.
  • Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
  • Mencegah sakit perut akibat makanan.
  • Melawan pertumbuhan sel kanker.

Tak hanya bermanfaat bagi kesehatan, ternyata tanaman ini juga bermanfaat bagi lingkungan, yaitu:

  • Memiliki kemampuan menyerap karbon dioksida (CO2).
  • Dapat mencegah longsor dan menyimpan cadangan air.
  • Sebagai pengharum ruangan.
  • Sebagai pembersih udara.

Tanaman pucuk merah ini sering ditanam di pinggir jalan, halaman hingga di pekarangan rumah. Tahukah kamu, pucuk merah ini dapat diperbanyak dengan dua cara yakni cara vegetatif dan cara generatif.